FEM Indonesia, Jakarta — Owner Wijaya Group, Eny Wijaya, bersama sang suami Edy, kembali menunjukkan komitmennya dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan. Melalui program donasi Wijaya 77, Wijaya Group secara aktif menggalang dana untuk mendukung pembangunan masjid di wilayah Sumatra.

Kegiatan ini mendapat dukungan luas dari berbagai kalangan, termasuk sejumlah artis Tanah Air seperti Rachma Julia, Manda DMD, dan Chan Hendra yang turut ambil bagian dalam mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam aksi kebaikan tersebut.

Eny Wijaya dikenal konsisten dan tanpa henti memberikan dukungan dalam setiap program donasi yang dijalankan Wijaya Group. Ia menegaskan bahwa kegiatan sosial merupakan bagian dari nilai utama perusahaan dalam memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.


Sementara itu, artis Rachma Julia menyampaikan harapannya agar penggalangan dana kali ini difokuskan untuk wilayah Sumatra, khususnya dalam membantu pembangunan masjid. Menurutnya, kebutuhan sarana ibadah semakin mendesak menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri.

“Sebentar lagi kita akan memasuki bulan puasa dan Lebaran. Semoga pembangunan masjid ini bisa segera terwujud dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat sekitar,” ujar Rachma Julia.

Rachma juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Eny Wijaya atas kepedulian dan dukungan yang terus diberikan. Ia menyebut Wijaya Group sebagai pihak yang selalu konsisten dalam mendukung kegiatan sosial dan keagamaan.

Ucapan apresiasi juga disampaikan kepada Irvan Kurniawan, General Manager Wijaya Group, yang dinilai berperan aktif dalam memastikan program donasi berjalan dengan baik dan transparan.

“Bismillah, semoga Wijaya Group bisa terus membantu dan mewujudkan pembangunan masjid di Sumatra. Ini adalah bentuk kepedulian nyata untuk umat,” tutup Rachma Julia.

Melalui program Wijaya 77, Wijaya Group berharap dapat mengajak lebih banyak pihak untuk bersama-sama berbagi dan menebar manfaat, khususnya dalam mendukung fasilitas ibadah dan kegiatan keagamaan di berbagai daerah Indonesia.