FEM Indonesia – Dampak PPKM Darurat, membuat pedangdut Velline Chu dan Wulan Kayla terpaksa harus menunda penggarapan single terbarunya yang sudah disiapkan lama.
Padahal, keduanya yang tergabung di Dua VW sudah mempersiapkan goyangan ‘Kodok’ yang spektakuler untuk memanaskan single terbarunya.
“Saat ini persiapan single baru dan yang sudah ready malah goyang terbaru kita saja. Kita bersabar saja nunggu PPKM selesai,” kata Velline Chu dilansir dari labelnya Nagaswara News, Kamis (15/7/2021).
Sambil menunggu masa PPKM usai, Velline mengisi hari-harinya dengan berolahraga dan mencoba meramu musik di studio kecilnya di rumah. Velline juga sedang melatih seorang penyanyi yang berasal satu daerahnya di Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah. Sang penyanyi tengah mengikuti Dangdut Bintang Pantura 6 Indosiar.
“Karena seorang penyanyi harus melatih pernafasan buat nyanyi bagus ya salah satunya dengan berolahraga. Saat ini, aku juga sedang melatih seorang penyanyi bernama Azza asal Bumiayu untuk kontes Bintang Pantura 6 Indosiar,” ungkap Veline.
Di era masih pandemi, Velline menghimbau kepada masyarakat agar maunmematuhi peraturan pemerintah dengan membatasi kegiatan di luar rumah untuk menghambat penyebaran virus Corona.
“Kalau corona mereda aku juga berharap single terbaru Dua VW bisa cepat selesai dan rilis.” harap Velline yang juga punya Indera ke enam yang tajam.


Tinggalkan Balasan