FEM Indonesia, Bekasi – Kabar baik bagi penyuka kuliner asal Bekasi. Pasalnya pengalaman merasakan jajanan jalan atau street food, khususnya Asia seperti Korea dan Singapura tidak harus bepergian jauh. Adalah Worldwide Food yang menaungi Old Chang Kee dan Samjin Amook, kini hadir di Food Temptation, Lantai 3, Summarecon Mall Bekasi.
Ragam pilihan jajanan dari Singapura semisal Puff, Chicken Eggs Roll, Fried Siomay, Fish Ball, Spicy Chicken dan masih banyak lagi tersedia di Old Chang Kee. Sedangkan Odeng, Tteobokki, Sausage Hotdog, Mozzarella Hotdog, Goblin’s Mace, Amook Bites dan makanan lain dari Korea terjaja rapi dalam etalase siap menggugah selera. Tak sampai disitu. Aneka macam minuman yang mewakili negara Asia pun siap menyegarkan tenggorokan konsumen.
“Konsepnya jajanan dunia. Jadi kami tawarkan street food snack dari Singapura dan Korea. Namun untuk produk minuman kami sediakan dari berbagai negara contohnya Thai Tea dari Thailand, Green Tea dari Jepang, Banana Milk dari Korea, Kopi Susu Gula Aren dari Indonesia. Jadi kita tampilkan makanan minuman dari negara lain,” ujar Marcomm Manager Worldwide Food, Ardelia Satyahadi.
“Kami mau menjangkau area Bekasi. Sebab sebenarnya untuk produk kayak Samjin Amook tersedia di outlet-outlet mal area Jakarta. Dan Old Chang Kee tersedia di outlet-outlet selain di area Jakarta, juga di area Bogor, Tangerang dan Bandung. Nah, jadi warga Bekasi enggak jauh-jauh jajan ke Jakarta,” tambahnya.
Dengan harga minuman mulai Rp 9900 dan makanan mulai Rp 10.000-an, hanya kepada Femindonesia.com, Ardelia mengaku Worldwide Food memperoleh respon positif dari konsumen. Bahkan sejak dibuka 24 Desember 2021, para pengunjung silih berganti menikmati jajanan maupun minuman. Bahkan Samjin Amook (berbahan baku ikan) yang dihargai rata-rata 15 ribuan tetap diminati.
“Kalau produk best seller dari Old Chang Kee yaitu Puff namun ada juga beberapa snack yang lain. Kami tandai yang best seller namun bukan berarti yang lain bukan best seller. Selain itu untuk Tteobokki dan Odeng banyak orang yang suka. Produk signature Samjin Amok yakni Croquette, Mozarella Hotdog dan Goblin’s Mace yang dilapisi kentang,” katanya saat ditemui baru-baru ini.
Selain itu dapat dikonsumsi di tempat atau dibawa pulang, sambung Ardelia, jajanan di Worldwide Food juga bisa dijadikan hampers untuk orang-orang tercinta hanya dengan cara memesan langsung maupun lewat delivery online platform. [foto/teks : denim]


Tinggalkan Balasan