FEM Indonesia, Depok – Anggota DPRD dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kota Depok Qonita Luthfiyah bersama Ketua DPC PPP Depok Mazhab meresmikan pavling block Kelompok Tani Angsana 12 di Perum Bumi Sawangan Indah-2 RW 12, Pengasinan, Sawangan, Depok.
Pada kesempatan itu Qonita menekankan kepada warga yang hadir, pentingnya berbuat yang bermanfaat jangka panjang bagi masyarakat.
Putri dari Kyai Besar Prof.KH. Syukron Ma’mun juga berpesan bahwa lebih baik gerimis sepanjang masa yang menyirami, menyuburkan, meneduhkan. Tapi tak sekedar gebyar sekali setelah itu dilupakan.
“Sebagai partai berbasis Islam, kami tidak mau berjanji. Karena janji itu hutang. Di sini kami yang terpenting berbuat. Kita ingin gerimis sepanjang masa. Yang bisa menyejukan, menyuburkan sehingga memberi manfaat sepanjang masa. Artinya apa yang kita lakukan untuk masyarakat manfaatnya panjang dan berkelanjutan. Terus berbuat kepada masyarakat tanpa banyak janji,” ujar Qonita Luthfiyah dalam sambutanya saat meresmikan pavling block, Minggu (9/1/2022).
Qonita memang termasuk kader yang rajin terjun ke masyarakat. Baginya lebih baik tidak banyak janji tapi rutin dan terus menerus manfaat ketimbang banyak janji tapi setelah itu habis dan terlupakan. Menurutnya, kerja politik yang dilakukan ini merupakan bagian dari bagaimana PPP bersinergi dengan masyarakat. Sinergi ini diharapkan bisa mengena di masyarakat sehingga masyarakat mencintai PPP dan menjadikan PPP rumah mereka.
“Kalau kita rajin berbuat terus menerus masyarakat akan semakin dekat,” ujar Qonita yang juga membina Kelompok Tani Angsana RW12, BSI 2, Pengasinan.
Hal ini juga dilakukan Qonita di RW 12 khususnya dan BSI 2 Pengasinan Sawangan umumnya. Masyarakat merasakan sekali manfaat hadirnya anggota DPRD Depok Qonita Luthfiyah di daerahnya. Di RW 12, Pengasinan, Sawangan Depok tersebut, Qonita rela mengeluarkan dana pribadi untuk kepentingan warga sebagai bukti bahwa menjadi anggota dewan harus bermanfaat untuk warga.
Sementara itu, Ketua RW 12 Pengasinan Budi Marsafli sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas aspirasi pribadi Qonita, sehingga pembangunan paving block kelompok pertanian terpadu ini telah rampung dan bisa dinikmati oleh masyarkat penghuni perumahan.
“Masyarakat kami sangat senang dengan dibangunnya paving block ini, karena kami mengajukan tanpa menggunakan proposal dan sekarang teralisasi dan terbukti, salut!,” katanya. [kristiaprilia/foto2: musanz]

 
											



 
									 
									 
									 
									 
									 
									 
									 
									
Tinggalkan Balasan