FEM Indonesia – Pasangan artis Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag mengabarkan bahwa telah menjadi korban penipuan atas kasus penyewaan mobil di Bali.

Jessica mengaku telah mengalami kerugian sebesar Rp 9,857 miliar plus 11 mobil mewah. Pelaku yang disebut Jessica diduga bernama Christoper Stefanus Budianto atau Steven.

Jessica Iskandar menyebut terduga Steven adalah pengusaha rental mobil. Ia diajak kerja sama atas penyewaan mobil, dengan pengguna jasa dari beberapa perusahaan nasional hingga internasional. 


Disaat sudah merasa ditipu, Jessica Iskandar mengakui dirinya berusaha menghubungi Steven untuk meminta pertanggung jawabannya. Namun pihak Steven hanya mengakui perbuatannya saja sudah melakukan penipuan, namun tidak ada itikad baik untuk mengembalikan semua kerugian tersebut. 

“Setelah dicari-cari, menurut teman kami bernama Merry, Steven sudah berada di Singapura,” ungkapnya kepada awak media dikawasan Menteng, Jakarta, Kamis (14/7/2022). Jessica mengungkapkan sudah melaporkan Steven ke Polda Metro Jaya atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan sejak bulan Juni 2022. 

“Kami berharap Steven ditangkap dan bertanggung jawab atas perbuatannya,” tegas Jessica Iskandar. Kita tunggu saja kabar selanjutnya! [berbagaisumber/foto: koleksiIGjessicaiskandar]