FEM Indonesia – Memenuhi kebutuhan masyarakat terutama pengunjung, Mal Ciputra Jakarta menghelat Tableware Bazaar. Menggandeng Bazaar Keramik HIS, acara ini berlangsung sejak 20 sampai 26 Maret.

Selama sepekan, para pengunjung dapat memperoleh ragam produk Tableware sesuai pilihan. Terlebih, lebih kurang 1400 jenis produk yang dijajakan di area 335 meter persegi ini. Apalagi promo diskonan sampai 80%, selain Epic Sala pada Jumat hingga Minggu pada jam-jam tertentu.

“Diharapkan dengan dihadirkannya Tableware Bazaar dapat menjadi inspirasi untuk mengawali momen Ramadhan dan menyambut Idul Fitri di Mal Ciputra Jakarta serta memenuhi kebutuhan gaya hidup saat ini. Bersama Bazaar Keramik HSI senantiasa ingin memberikan alternatif untuk mendapatkan produk keramik dengan kualitas premium dan harga terjangkau untuk memenuhi gaya hidup saat ini,” papar General Manager Mal Ciputra Jakarta, Ferry Irianto.

Ditambahkan, selain keramik para pengunjung pun dapat menemukan beragam tanaman estetik dari Urban Plantae, peralatan masak dari Visenza dan koleksi handuk dari Depo Handuk di Center Court lantai Lower Ground, lokasi Tableware Bazaar diadakan.

Untuk diketahui, Tableware Bazaar merupakan pengembangan dari CL Urban Market sejak tahun 2021, dimana bazaar di Mal Ciputra Jakarta tersebut untuk memenuhi kebutuhan pengunjung dalam mendapatkan beragam peralatan rumah tangga, alat makan (cutlery) berbahan kayu, aneka pot, anyaman cantik dan tas kerajinan kulit yang dibuat oleh para disabilitas dari Jogjakarta, serta dapat juga menikmati kopi dan cemilan yang tersedia di lantai Lower Ground. [foto : dokumentasi/teks : denim]