FEM Indonesia, Jakarta — Menyikapi krisis kemanusiaan yang terus memburuk di Gaza, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Republik Indonesia mengumumkan akan mengirimkan sebanyak 55.000 paket pangan bagi rakyat Palestina yang terdampak blokade dan serangan berkepanjangan.
Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA, menegaskan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk nyata solidaritas rakyat Indonesia terhadap saudara-saudara di Gaza yang tengah berjuang bertahan di tengah krisis.
“Bantuan ini adalah amanah dari masyarakat Indonesia yang dihimpun melalui BAZNAS. Kami ingin memastikan bantuan ini sampai kepada mereka yang sangat membutuhkan di Palestina,” ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta.
Paket pangan tersebut berisi bahan kebutuhan pokok seperti beras, minyak, tepung, dan makanan siap saji yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga selama masa darurat. Seluruh proses pengiriman akan dilakukan melalui jalur kemanusiaan yang dijamin keamanannya bekerja sama dengan lembaga mitra internasional.
Prof. Noor Achmad juga menyampaikan bahwa krisis berkepanjangan di Gaza tidak hanya berdampak pada fisik, tetapi juga secara psikologis terhadap anak-anak, perempuan, dan lansia. Oleh karena itu, BAZNAS mendorong masyarakat Indonesia untuk terus menyalurkan bantuan serta doa terbaik bagi rakyat Palestina.
“Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat, ormas Islam, lembaga pendidikan, dan tokoh bangsa untuk terus bersatu mendukung perjuangan kemanusiaan di Palestina,” tambahnya.
Sebelumnya, BAZNAS telah beberapa kali mengirim bantuan kemanusiaan ke Palestina, baik dalam bentuk pangan, obat-obatan, hingga bantuan pemulihan pasca-konflik. Bantuan kali ini menjadi yang terbesar dalam tahun 2025, sebagai respons terhadap situasi yang semakin darurat.
Pengiriman 55.000 paket pangan ini diharapkan dapat segera diterima oleh masyarakat Gaza dalam beberapa hari ke depan, tergantung pada situasi keamanan di lapangan.
Masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam program ini masih dapat berdonasi melalui platform resmi BAZNAS di www.baznas.go.id maupun melalui kanal-kanal digital lainnya.


Tinggalkan Balasan