FEM Indonesia – Tak dipungkiri drama Korea kini disukai masyarakat. Tidak hanya itu budaya yang menyertainya juga ikut digemari. Semisal kulinernya. Kini hampir di kota-kota besar Indonesia berdiri tempat kuliner yang menyajikan makanan khas asal Negeri Ginseng tersebut.

Jeju Kitchen, salah satunya. Restoran asal Pulau Jeju, Korea Selatan, yang berlokasi di Pacific Place Jakarta menawarkan ragam menu makanan khas Korea. Mulai dari Signature Jeju Ginseng Chicken, Jjampong hingga Signature Hot Plate Beef Galbi.

Selain dine in, dengan tetap mengikuti aturan pemerintah, Jeju Kitchen juga menyediakan layanan antar pulang. Malah tengah berpartisipasi dalam kampanye ShopeePay Day pada 22-24 Desember dan Shopee Mantul Sale pada 25-27 Desember untuk memberikan promo Voucher Cashback 100% kepada konsumen. Selain itu pula dapat memperoleh cashback hingga 100% dengan pembelian voucher lewat fitur Deals Sekitarmu yang tersedia pada halaman utama aplikasi Shopee.

Sementara bagi yang merayakan Natal, Jeju Kitchen dapat dijadikan tempat Christmas Dinner bersama keluarga, teman maupun sahabat agar momen setahun sekali itu berkesan. Apalagi jika pelanggan merupakan pecinta drama Korea bisa merasakan langsung sensasi kelezatan kuliner khas negeri Ginseng tersebut. Pun dapat bertukar kado dengan item khas Korea sampai mengadakan game permen dalgona dalam serial Squid Game. [foto : dokumentasi/teks : denim]