FEM Indonesia – Belum lama ini, grup band Wali diundang konser tunggal di Istora Senayan, GBK, Jakarta. Penampilan tersebut kata Apoy, sebagai langkah awal Wali kembali off air.
“MashaAllah-Tabarakallah, berkah banget ya. Tadi Wali menghibur teman-teman semua, penonton, kita juga senang, kita juga terhibur karena emang ini jadi ajang kita buat kembali off air. InshaAllah,” ungkap Apoy, gitaris Wali seperti yang ditayangkan dalam konten “Wali Konser lagi…” di YouTube Channel Wali Band Official.
Tampil konser tunggal di arena sebesar Istora Senayan, dan ditonton oleh ribuan orang. Hal itu mengobati kerinduan usai masa pandemi, Wali hampir tidak pernah tampil dengan penonton sebanyak itu.
“Ini staminanya beda dengan syuting. Jadi, lebih apa ya… trus juga tertutupi rasa kangennya sebenarnya. Karena kangen jadi happy-happy aja, ya. Alhamdulillah bisa ketemu dengan Parawali juga. Luar biasa banget, pokoknya tadi emejing,” ungkap Ovie, keyboardist Wali.
Masa-masa pandemi Covid-19 semakin melandai. Pemerintah juga sudah membuka keran perijinan untuk kegiatan konser musik yang melibatkan banyak orang. Tak salah jika Ovie berharap konser Wali tersebut menjadi sinyal positif kondisi normal.
“Ya mudah-mudahan saja ini menjadi sinyal bahwa Indonesia akan kembali bangkit dari keterpurukannya selama dua tahun pandemi,” harap Ovie.
Wali manggung dalam konser perayaan milad sebuah partai besar di tanah air itu dengan membawakan sejumlah hits mereka. Di antaranya lagu “Cari Berkah”, “Aku Bukan Bang Toyib” dan “Si Udin Bertanya (Robbana Atina)”. Mereka pun merasakan atmosfir baru.


Tinggalkan Balasan