FEM Indonesia – Sebagai label musik ternama di Tanah Air, Nagaswara kembali merilis inovasi baru bertajuk Multi Channel, Network, “NagaDigit”, Music for the Future.

Nagadigit kata CEO Nagaswara, Rahayu Kertawiguna dikembangkan dan dihadirkan di Indonesia, dan bertujuan untuk mendukung musisi baru mengenalkan karya melalui YouTube.

“Nagadigit adalah jaringan multi channel yang berafiliasi dengan sejumlah channel YouTube. Memberikan layanan pengembangan penonton, pemrograman konten, kolaborasi kreator hingga manajemen hak digital,” ujar Rahayu Kertawiguna di press confrence peluncuran NagaDigit di Yellow Hotel, Minangkabau, Jakarta Selatan, Jum’at (24/6/2022).


Mereka yang tergabung dalam Nagadigit bisa mendapatkan sejumlah keuntungan. Salah satu yang menarik adalah dalam memproduksi sebuah lagu. Sebagai informasi, ada banyak penyanyi ternama yang berada di naungan Nagaswara. Di antaranya Denny Caknan, Tri Suaka, Ndarboy Genk hingga Happy Asmara.

Selain itu, pemilik channel juga bisa mendapatkan akses ke lagu-lagu yang berada di naungan Nagaswara. Lainnya adalah sistem bayaran. Pemilik channel berpeluang mendapatkan uang meski belum mencapai batasan minimum US$ 100. Sebagai informasi, batasan minimum tersebut adalah patokan yang diterapkan Google adsense.

Mereka yang berminat bisa mendaftarkan diri melalui email di [email protected]Namun sebagai catatan, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi mereka yang mau bergabung dengan Nagadigit. Beberapa di antaranya adalah sudah termonetisasi hingga menghasilkan konten dua hingga tiga kali setiap minggu.


Sementara itu, pedangdut Fitri Carlina yang hadir dalam peluncuran mengatakan bahwa sejak dirinya bergabung dengan Nagaswara, nama channel youtubenya selalu di cari masyarakat. Ia juga merasakan keuntungan manfaat yang kuar biasa baik untuk karirnya sebagai pedangdut dan pribadinya.

“Meski aku sudah bergabung di Nagaswara, channel aku pribadi selalu di cari dan ditanya-tanya channelnya apa. NagaDigit ini networknya aku perhatikan semakin berkembang dan lebih luas lagi, tak hanya di Indonesia bahkan sampai ke luar negri. itu yang aku rasakan,” ujar Fitri Carlina berbinar.

NagadigIt sendiri adalah jaringan Multi Channel Network yaitu penyedia layanan pihak ketiga yang berafiliasi dengan sejumlah channel YouTube untuk menawarkan layanan seperti pengembangan penonton, pemograman konten, kolaborasi kreator, managemen hak digital, monotisasi, dan/penjualan.

Semua channel yang merupakan bagian dari Nagadigit juga harus ditinjau dan mengikuti kebijakan monetisasi YouTube.