FEM Indonesia – Penyanyi asal Bumiayu, Jawa Tengah, Velline Ayu diketahui punya kemampuan dalam meramal. Bahkan karir musiknya diakui makin moncer berkat keahlian meramal, terutama lewat media kartu tarot.
Belakangan, nama penyanyi yang baru merilis single “Cinta Palsu” itu sempat viral namanya lewat sejumlah video ramalan yang beredar di media sosial. Velline menyebut, saat menjalani promo radio pun, ia masih diminta untuk meramal.
“Ya, aku bersyukur dengan gift dari Allah ini. Semuanya bermula dari masa pandemi, nggak bisa ngapa-ngapain, manggung apalagi. Saat itu aku seperti mendapat jalan untuk mengembangkan indera keenam yang sejak kecil sudah aku punya,” aku Velline Ayu dilansir dari Nagaswara News, belum lama ini.

Velline juga menjadi salah satu narasumber yang kerap diminta wawancara oleh wartawan infotainment untuk mengomentari atau tepatnya memprediksi sebuah fenomena. “Intinya apa yang bisa aku bantu pasti aku bantu jelaskan. Mereka (wartawan) itu teman buat aku. Bahkan ada beberapa yang ikut syuting dengan aku sampai ke Gunung Ciremai di Cirebon,” ungkap Velline yang juga dikenal sebagai Disc Jockey (DJ).
Sejauh itu, Velline mengaku sangat menikmati dunia keartisan yang ia jalani sekarang. Ia bersyukur, setelah lama bermusik, namanya justru makin dikenal saat ini Iewat kemampuan meramalnya
“Pastinya bersyukur. Sekarang jadinya makin Iebih mudah buat kenalin |agu-|agu aku. |ni sisi positifnya. Aku menikmati aja apa yang jadi jalan hidupku,” pungkas penyanyi yang sempat dikenal dengan nama Velline Ratu Begal. [foto: istimewa]


Tinggalkan Balasan