FEM VIDEO
Film “DUL MULUK DUL MALIK” Diapresiasi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Anwar Fuady Beri Nilai Film 9!
FEM Indonesia, Jakarta – Sukses nonton bareng (nobar) pertama di bioskop XXI Blok M Plaza Jakarta, dan roadshow di Palembang, film “Dul Muluk dan Dul Malik” part kedua kembali digelar nobar di bioskop XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.
Acara yang berlangsung pada Minggu, 6 Oktober 2024, ini dimulai pukul 15:00 WIB berlangsung hingga selesai, dihadiri oleh sederet artis, tokoh ternama dan Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi.
“Rugi besak niaan kalo dak nonton film ini. Dul Muluk dan Dul Malik adolah film dengan latar belakang budayo yang sangat kentel dan kuat berkarakter .. hanyo sikok ini niaan film yang pake bahaso daerah ato bahaso palembang, rugi niaan kalo sampe dak nonton Dul Muluk dan Dul Malik. Makan tekwan di warung wak doel, rugi niaan kawan klo awak dak nonton film Dul Muluk dan Dul Malik,” ujar Anwar Fuady, aktor gaek asal Palembang.
Tal hanya para artis, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari Palembang, di antaranya Susno Duanji, Dr. Drs. H. Agus Fatoni, M.Si (Penjabat Gubernur Sumatera Utara sejak 24 Juni 2024), Elen Setiadi (Pj Gubernur Sumatera Selatan), dan Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan Indonesia. Hadir pula Komjen Pol. Drs. Tomsi Tohir Balaw, MSi, Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri, serta Yacob Chandra selaku produser film dan Wiwiet Tatung, Srikandi Sriwijaya.
Menteri Budi Karya Sumadi mengatakan kepada sejumlah awak media bahwa film bukan cuma sarana hiburan tapi juga sarana informasi dan edukasi yang baik bagi masyarakat. Terlebih lagi bagi rakyat Indonesia yang kuat akar budayanya.
“Seni Budaya jadi salah satu kekuatan NKRI kita tercinta. Dan film ini menunjukan hal itu,” tegas Budi Karya Sumadi.
Sementara Drs. H. Agus Fatoni, M.Si (Penjabat Gubernur Sumatera Utara sejak 24 Juni 2024), yang biasanya dikenal serius, kali ini terlihat santai melihat adegan adegan film tersebut. Ia mengaku merasa terhibur dengan film ini dan menyampaikan dukungannya terhadap produksi film yang mengangkat budaya lokal. ia juga berharap lebih banyak film berbahasa daerah diproduksi di masa mendatang.
“Demi film Indonesia film film seperti ini harus kita dukung penuh,” ucapnya.
Komentar lain juga muncul dari sosok Elen Setiadi (Pj Gubernur Sumatera Selatan) yang memberikan apresiasi serupa. Ia menyatakan harapannya agar film ini dapat diputar di jaringan bioskop lebih lama karena pesan moral yang disampaikan dalam film yang sangat baik. Disamping itu berharap agar daerah lain terinspirasi untuk membuat film serupa yang mengangkat cerita rakyat mereka.
Wiwiet Tatung selaku Ketua Srikandi Dharma Wanita Sriwijaya Sumatera Selatan, mengungkapkan rasa bangganya terhadap budaya Sumsel yang diangkat dalam film ini. “Film ini menghibur, dialognya segar dan penuh humor. Selain itu, film ini juga mendidik, terutama untuk anak-anak agar tidak melakukan perundungan terhadap sesama,” ujarnya. Ia pun mengajak seluruh masyarakat Sumsel untuk turut serta menonton film ini bersama keluarga dan teman-teman.
Film “Dul Muluk dan Dul Malik” terus mendapat sambutan positif dari penonton di berbagai daerah. Sebelumnya, bagian pertama dari film ini juga telah diputar di bioskop CGV Transmart Palembang dengan dukungan dari berbagai kalangan, Kirana Entertainment EO dan dihadiri oleh GM Angkasa Pura Region Bandara III SMB II Palembang serta para guru SMP se-kota Palembang.
Acara nobar ini diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap film nasional serta terus mendukung industri perfilman Indonesia. Para penyelenggara dan artis pun menyampaikan terima kasih kepada media yang telah memberitakan acara ini dan berharap semakin banyak masyarakat yang ikut menyaksikan film “Dul Muluk dan Dul Malik” di bioskop.
FEM VIDEO
HIVI! Gelar Konser Valentine 2025 di Movenpick Jakarta

FEM Indonesia – Menyambut hari Valentine yang jatuh pada 14 Februari tahun 2025 ini, hotel Movenpick dikawasan Pecenongan, Jakarta Pusat, akan menggelar konser bersama HIVI! Konser ekslusif ini akan memanjakan para fans HIVI! dan masyarakat dengan sentuhan konser yang mewah dan akan meninggalkan ke momen menarik di Valentine tahun ini. #movenpickhotel #hivi #hivi! #femindonesia #senohardjo
FEM VIDEO
Bangga! Isyana Sarasvati Nyanyikan Lagu Pokemon Horizon Ciptaanya

FEM Indonesia – Penyanyi Isyana Sarasvati mengaku Ngefans Pokemon sejak kecil, kini ia malah mendapat kepercayaan menciptakan dan menyanyikan lagu original soundtrack dari seri Pokémon Horizon season kedua.
Lagu tersebut bakal resmi diluncurkan pada April 2025 mendatang bertepatan dengan penayangan musim kedua tersebut. Lulusan Nanyang Academy of Fine Arts Singapura itu mengaku bangga, terharu dan menangis gembira ketika ditawari buat mengisi theme song seri Pokémon Horizon season 2.
FEM VIDEO
Kena Guna Guna, Ageng Kiwi Sempat Lumpuh dan Mati Suri

FEM Indonesia, Bekasi – Artis pedangdut Ageng Kiwi, diam-diam pernah menyimpan kejadian yang luar biasa dalam hidup dan karinya. Ageng diduga kena serangan guna-guna atau santet. Kejadian tersebut diakui disepanjang tahun 2024 kemarin.
Ageng Kiwi mengaku sampai mengalami sakit yang tak biasa seperti tak bisa berjalan dengan normal, makan tidur di kasur, aktifitas harus dibantu asisten, alami rambut rontok hingga alami mati suri. Ketika dibawa ke dokter, Ageng didiagnosa tak ada sakit secara medis. [foto: istimewa]
-
NASIONAL1 day ago
Depok Mulai Gelar CFD 4 Mei, Tak Mau Kalah dengan Jakarta dan Bekasi
-
NASIONAL5 days ago
Perayaan Hari Kartini di Jakarta, 1.000 Perempuan & Gen Z Siap Pimpin Perubahan
-
Hiburan4 days ago
Sule, Charly Van Houten akan Panaskan HUT Kota Depok ke-26 di DOS, ini Jadualnya!
-
Music5 days ago
Dua Pentolan ex Band Iwan Fals, Maman Piul & Digo Dz bentuk GankSync : Tepis Musisi Tua Tak Laku Lagi!