FEM Indonesia, Jakarta – Selalu berinovasi. Demikian komitmen Pizza Hut untuk terus melakukan terobosan menu. Adalah durian yang kini berkolaborasi dengan keju mozzarella sehingga menimbulkan sensasi baru, terutama bagi penyuka buah berduri tersebut.
“Kali ini, kami dengan berani menciptakan menu Seriously Musangking yang memadukan kualitas premium durian Musangking dengan keju mozzarella asli. Durian Musangking telah lama dikenal sebagai ‘Raja Durian’ karena rasa dan teksturnya yang manis dan istimewa. Kami percaya perpaduan ini akan menghadirkan kuliner terbaik bagi para pecinta durian,” kata Elvin Rahardja, Head of Marketing Pizza Hut Indonesia di Jakarta.
Diteruskan, menu Seriously Musangking dalam ragam menu Pizza Royal Musangking berukuran personal dan regular. Sedangkan menu lain yakni Musangking Crispy Melts berupa sajian dessert roti tipis dan renyah, kental dengan isian durian Musangking berpadu saus custard. Sementara menu Musangking Silky Smoothie berupa kombinasi durian Musangking dengan susu segar. Ada pula desserts, Moussesangking Flaky Puff merupakan kolaborasi durian Musangking dengan es krim vanilla.
Di tempat yang sama, Head of Operational Support Department, Ike Wahyu Andayani didampingi Food Innovation Division Chef Leader for Serioulsy Musangking, Meggy Lorencia, menyatakan bahwa menu yang telah diluncurkan sejak 8 Januari 2025 ini terinpirasi buah durian sebagai ikon kuliner, terlebih kombinasi kualitas buah dan keju mozzarella yang menawarkan cita rasa yang kaya serta creamy.
“Dalam inovasi terbaik ini, kami mengedepankan kualitas premium yang tinggi untuk memastikan pengalaman terbaik bagi konsumen terutama bagi mereka yang menikmati hidangan langsung di restoran kami,” terangnya.
Sementara untuk menikmati menu Seriously Musangking, pelanggan hanya merogoh kocek Rp 65.000 untuk Pizza Royal Musangking ukuran personal dan regular mulai dari Rp 140.000. Sedangkan Musangking Crispy Melts dan Musangking Silky Smoothie seharga Rp 55.000. Selain itu untuk Moussesangking Flaky Puff, pelanggan cukup membayar Rp 55.000. [foto/teks : denim]


Tinggalkan Balasan