FEM Indonesia – Penyanyi cantik asal Bandung, Sella Selly, baru-baru ini ketiban sial. Pasalnya, ia menjadi korban pencurian. Rumahnya di kawasan Jagakarsa, Jakarta, disantroni pencuri.

Pada saat kejadian, rekan duet Gladys Lazarus di grup 2TikTok mengatakan padahal sedang berada di dalam kamar. Sedangkan sang bunda, yang biasa menemaninya, masih mudik ke Bandung, Jawa Barat.

Bahkan katanya, ketika pelaku masuk kediamanya, Sella Selly sedang dalam kamarnya namun memakai headset di telinga dan tak tahu ada maling masuk ke dalam kediamanya.

“Aku lagi dengerin musik dan liat video Tiktok pakai headset, jadi ngga dengar apa-apa kalau ada pencuri masuk rumah mamah,” jelas pelantun single “I dont Care” itu, dilansir dari laman Nagaswara, Rabu (3/5/2023) lalu.

Saat keluar kamar sekitar pukul 11.22 Wib, Sella Selly langsung menuju kamar mamanya. Betapa kagetnya, penyanyi 27 tahun itu melihat kamar sang mama sudah sangat berantakan sepertti kapal pecah.

“Dokumen dan baju-baju dari dalam lemari, aku lihat sudah berantakan di lantai,” bebernya. 

Atas kejadian tersebut Sella Selly mengaku sudah melapor ke pihak berwajib, karena ada beberapa barang berharga bernilai puluhan juta rupiah, raib.