FEM Indonesia Forum Batak Intelektual (FBI) yang diketuai oleh pengacara nyetrik, Leo Situmorang membuka tempat konsultasi hukum gratis bernama Kedai Pengacara.

Leo Situmorang tak menampik, Kedai Pengacara yang dibuka dikawasan Sunter Jakarta, memang terinspirasi Kedai Kopi Johny yang populer setelah menjadi tempat konsultasi hukum oleh Hotman Paris. 

“Sebenarnya kami itu terinspirasi dan karena memang ini saatnya kaum milenial, generasi Z harus berbuat sesuatu untuk masyarakat. Saat ini kita menunjukkan ke masyarakat, siapapun yang punya masalah hukum silahkan datang kemari, kami siap membantu advokasinya,” ujar Leo Sitomorang di Kedai Pengacara, di Parview Sunter, Jakarta Utara, Jumat (27/10/2023). 

Pria yang juga mencalonkan diri menjadi Caleg 2024 ini mengatakan, bahwa pihaknya siap bersaing secara sehat dengan Hotman Paris. 

“Kami akan buktikan, di sebelah sana ada Kopi Johny dan di sini ada Kedai Pengacara Leo Situmorang dan Tim LBH FBI. Memang Kopi Johny doang yang bisa, kita juga bisa berbuat lebih dari mereka. Sekarang yang muda yang berkarya, lihat sekarang cawapres muda juga tiba-tiba bisa naik langsung,” jelas Leo. 

Sementara itu, Bintomawi Sumurung Siregar dari tim FBI menyebut bahwa Kedai Pengacara berbeda dengan Kopi Johny-nya Hotman Paris. Ia mengklaim pihaknya lebih terkonsep dalam hal mengatasi masalah dan konsultasi hukum. Kedai Pengacara akan membuka konsultasi tiap hari Jum’at.

“Bedanya dengan sebelah, kami di sini terkonsep dan konkrit dari namanya aja langsung kedai pengacara. Jadi kami di sini memang ada program, konsultasi hukum gratis setiap hari Jumat dan tanpas antri tanpa desak-desakan, siapapun boleh datang kesini,” tandasnya.  

Kedai Pengacara yang mengambil kawasan Sunter ini, menurut Leo menjadi tempat konsultasi hukum secara gratis untuk masyarakat seluruh Indonesia. Selain menyediakan konsultasi, kedai tersebut juga menjajakan makanan dan minuman yang lezat yang dikelilingi apartemen.