FEM Indonesia – Mantan vokalis band Wondergel, Meita Kasim meluncurkan novel pertamanya berjudul, “Out Of Order”
Novel digarap berbahasa inggris dengan terinspirasi kisah nyata penulis yang protagonis bernama Sigi di era 1990-an dengan latar belakang kondisi sosial politik di Indonesia.
Mantan penyiar radio Hard Rock FM ini mengungkapkan kisah nyata dan fiksi yang akan membuat penasaran pembacanya di luar negeri dan Indonesia.
“Saat masih menjadi siswa sekolah menengah, diam-diam Sigi membentuk grup band alternatif bernama Wanderlust dengan beranggotakan semuanya perempuan yang kala itu sangat tidak lazim di kancah musik underground dan menjadi penyiar di sebuah stasiun radio. Dalam kodratnya sebagai gadis muslim, hasrat kreatifnya ini membangkitkan penilaian negatif dari lingkungan serta sekaligus mengalami tindak pelecehan karena keperempuanannya,” kata Meita Kasim disela peluncuran novelnya, mbloc, Jakarta, Kamis (6/1/2022).
Novel Out Of Order-The Tales of the Urban Misfits menarik lantara dibuka dengan cerita kerusuhan konser Metallica pada 1993 silam. Dibayang-bayangi sosok ibunya yang sangat mengendalikan, Sigi lantas mendambakan dirinya menjadi jiwa yang bebas.
Sementara itu, ekskalasi kancah musik bawah tanah yang didominasi oleh laki-laki, serta kontroversi dari dalam dirinya sendiri tengah meningkat kontroversinya. Terlepas dari semua rintangan tersebut, Sigi dengan berani mengikuti jalannya sendiri dan menentang semua konstruksi waktunya, untuk menemukan suaranya yang benar dan unik, pilihan yang seringkali menyakitkan, menginspirasi, dan, pada akhirnya, penuh harapan.
Pembaca juga akan diajak menyerap aura bawah tanah beberapa acara musik, termasuk salah satunya The Blackhole, acara underground pionir di Jakarta. Selain dunia percintaannya, konflik demi konflik pun terus terjadi di lingkungan keluarga Sigi dan di sekolahnya. Namun, pada akhirnya, Sigi berhasil mengatasi semuanya, dan menyadari bakat dan potensi yang dimilikinya.
“Novel nantinya akan dipasarkan ke internasional lewat Amazon agar juga bisa di baca masyarakat internasional, doain secepatnya terlaksana,” pungkas Meita.




Tinggalkan Balasan